Highlight
TAKHTIMUL QUR'AN DAN KULIAH RUHANI "NALURI MANUSIA"
TUBAN,03/12/2022. Civitas Akademika Institut Agama Islam (IAI) Al-Hikmah Tuban berkumpul untuk mengikuti kegiatan yang sudah ditetapkan sebagai kegiatan rutinan tanggal 1 tiap bulan. Yakni Takhtimul Qur’an dan Kuliah Ruhani.
Takhtimul Qur'an dan Kuliah Ruhani merupakan program unggulan IAI Al-Hikmah Tuban yang bertujuan untuk meningkatkan kedalaman spiritual segenap Civitas Akademika IAI Al-Hikmah Tuban.
Kegiatan yang dihadiri oleh Bapak/Ibu Dosen dan berbagai mahasiswa lintas prodi IAI Al-Hikmah Tuban dimulai dengan Takhtimul Qur’an secara bersama-sama oleh mahasiswa dan dosen yang langsung dipimpin oleh Romo KH. M. Husnan Dimyati (Pendiri sekaligus Ketua Yayasan Al-Hikmah Tuban), dan dilanjut dengan Kuliah Ruhani dengan pembahasan "Naluri Manusia".
☆☆☆
KH. M Husnan Dimyati menyampaikan bahwa "Manusia hidup di dunia dihiasi kesenangan berupa wanita, keturunan, kekayaan yang melimpah ruah berupa emas, perak, kuda pilihan, hewan peliharaan, dan sawah ladang". Maka dari itu semua manusia pasti mempunyai naluri rasa senang terhadap hal-hal tersebut.
Ada hal menarik ketika salah satu mahasiswa bertanya tentang Ulama' yang tidak mempunyai istri. Hal ini ditegaskan oleh KH M. Husnan Dimyati bahwa Ulama' yang tidak mempunyai istri bukan berarti tidak ada rasa suka terhadap perempuan, namun itu merupakan usaha memerangi syahwat demi kebaikan.
Jadi semua manusia pasti punya hasrat memilik hal-hal di atas, namun itu semua hanya hiburan dunia. Maka ketika hal-hal di atas di gapai bukan karena Allah maka akan menimbulkan kerusakan bagi manusia. Sudah seharusnya bagi kita ketika melakukan apapun harus di niati karena Allah SWT.
Beliau juga menyampaikan "Semua yang ada di dalam Al-Qur'an bisa digunakan sebagai do'a karena Al-Qur'an merupakan do'a yang paling utama". Maka dari itu beliau berpesan kepada Civitas Akademika IAI Al-Hikmah Tuban supaya selalu membaca Al-Qur'an dan juga memahami isinya.
☆☆☆
Reporter : LPM IAI AL-HIKMAH TUBAN
Tulisan Terkait
LPM Al Hikmah Tuban
Terpopuler
-
Pemilu Raya Mahasswa BEM dan HMP, Langkah Awal Menuju Perguruan Tinggi yang GemilangPemilu Raya Mahasiswa merupakan pesta demokerasi perguruan tinggi yang diadakan setiap satu ta…
Post a Comment
Post a Comment