widget

PEREMPUAN HEBATKU


Kaki yang mulai rapuh itu selalu saja setiap harinya mengayuh sepeda onthel

Dengan membawa gerobak yang berisikan aneka macam gorengan

Hitam gelap pekat ujarmu sewaktu engkau memasuki rumah dikala habis jualan...

Ditambah lagi dengan rintihan sakit dikepalamu, yang hampir setiap hari engkau merasakan panas...

Tapi itu semua tetap kau lawan demi aku ini....

***

Engkau yang sudah Tua renta, ingin melihatku tumbuh dan berproses sampai aku mendapatkan gelar Sarjana..

Walaupun Engkau hanya lulusan SD, aku bangga padamu...

Orang tuamu bodoh tidak apa, tapi anaknya harus pintar....tutur ibuku

Iya, itulah Ibuku...

Perempuan Hebat yang sejak kecil hingga ku dewasa ini yang sudah merawatku...

Yang sudah mendidik, mengajar, serta membimbingku menjadi anak yang patut Beliau banggakan...

***

Ibu, Perempuan Hebatku

Sosok Misterius, yang mengaku tidak lapar jika nasi hanya cukup untuk aku..

Ibu, perempuan hebatku..

Juga sosok humorism, yang selalu tertawa riang gembira entah dikala Sedang diliputi kebahagiaan maupun dirundung kepiluan...

Ibu, Engkaulah Pelita dalam hidupku..

Yang selalu menerangi disetiap kegelapanku

Engkaulah, pelipur lara dalam kepedihan

Engkaulah penghapus dahaga akan kasih sayang

***

Ibu..

Aku Bersyukur terlahir di dunia ini dari rahim perempuan hebat sepertimu,

Aku sangat bersyukur pada-Mu Ya Allah, karena sudah dianugerahi Anak yang Sholehah dan bermanfaat bagi orang tuanya maupun untuk orang lain.

Ujar Beliau sewaktu tak sengaja aku mendengarnya saat bermunajat kepada Allah...

Perempuan hebatku..

Kau menangis tersedu-sedu sambil melangitkan doamu, agar anakmu ini bukan hanya menjadi orang yang sukses dalam menggapai cita-cita, tapi juga harus menjadi orang yang bermanfaat bagi siapapun dan dimana pun.

***

Engkaulah perempuan hebat, di jiwa lemahku

Yang menyayangiku setulus hatimu

Dan mendampingiku disetiap kisahku

Ibu, perempuan Hebatku

Sampai kapanpun aku mencintaimu..

Bahkan, hingga nanti kau sudah di Surga-Nya..

Anakmu ini akan tetap menengadah tangannya dan melangitkan doa-doanya....


*CC*

Tulisan Terkait

1 comment

Post a Comment


Ikuti kami untuk menerima berita dari kami